v i s i t m a r k e t
Minggu-4
1 Sept 2018
pasar " p a b a e n g - b a e n g"
pasar " p a b a e n g - b a e n g"
Alamat : Jl. Sultan Alauddin No.10, Pa'baeng-Baeng,
Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221
Buka : 06.00-17.00 Wita
Salah satu pasar tradisional
yang terkenal dan banyak dikunjungi warga Makassar yakni Pasar Pabaeng-baeng.
Pasar ini tak pernah sepi dan menghadirkan berbagai kebutuhan rumah tangga
dengan harga yang murah. Pasar Pabaeng-baeng juga menjadi magnet bagi warga di
luar Kota Makassar untuk berbelanja memenuhi kebutuhan sehari-hari. Baik itu
warga dari Kabupaten Gowa, Takalar hingga dari Jeneponto. Mereka sengaja datang
untuk sekadar berbelanja memenuhi kebutuhan keseharian mereka. Betapa tidak,
pasar tradisional ini terkenal dengan lengkapnya kebutuhan dan murah dalam segi
harga.
Namun, Keberadaan pasar
tradisional saat ini memang semakin bersaing dengan keberadaan mini market dan
swalayan yang menghadirkan produk dan kualitas terbaik. Namun, bukan berarti
keberadaan pasar modern itu membuat pasar tradisional semakin tidak bisa
berkembang. Tugas kita sebagai masyarakat untuk tetap menumbuhkan pasar
tradisional ini. Pasalnya, pasar tradisional juga sangat dibutuhkan masyarakat
ekonomi kebawah.
Berikut adalah beberapa
daftar bahan makanan beserta harganya yang ada di pasar pabaeng-baeng.